Perancangan Basis Data anak bsi

Perancangan basis data anak bsi

         Ya saya ingin mempostingkan sedikit ilmu tentang perancangan basis data yg diajarkan di bsi semester 2, Basis  Data  (Database)  dapat  dibayangkan  sebagai  sebuah lemari  arsip. Jika kita  memiliki  sebuah  lemari  arsip  dan berwenang  untuk  mengelolanya.  Atau  kumpulan  informasi yang  terorganisasi dan  disajikan  untuk  tujuan  khusus. Prinsip  utama  basis  data  adalah  pengaturan  data  atau arsip.
Sedangkan  tujuan  utamanya Basis Data(database) adalah  kemudahan  dan kecepatan  dalam  pengambilan  data  atau  arsip.  Sedangkan sistem  basis  data  merupakan  perpaduan  antara  basis  data dan  sistem  manajemen  basis  data  (DBMS). 
DBMS  (Database Management  System)  adalah  software  yang  menangani semua  akses  ke  basis  data.  Contoh  dari  DBMS  yaitu Microsoft  Access,  MySQL,  Oracle,  Server  2000,  Interbase, Paradox, dan Lain-Lain.
Komponen-Komponen Basis Data
Komponen basis data terdiri dari Entitas dan Astribut.

1. Entitas

Entitas  digunakan  untuk  menerapkan  integritas  pada tingkat  Entity  (Tabel),  agar  setiap Instances  (Record/Baris) pada  suatu  Entity  bersifat  unique  yang  disebut  sebagai Primary  Key sehingga  dapat  dibedakan  antara  yang  satu dengan yang lain.
Contoh :
  •  Semua  pelanggan,  atau  pelanggan  saja  dengan
  • Entitas adi, ryan, endah dan seterusnya.
  • Semua  mobil  atau  mobil  apa  saja  dengan  entitas
  • Mobil kijang, starlett dan lain-lain.

2. Atribut

Setiap  entitas  pasti  memiliki  atribut  yang  mendeskripsikan karakteristik  dari  entitas tersebut.  Penentuan  atau pemilihan  atribut-atribut  yang  relevan  bagi  sebuah  entitas merupakan hal  penting  lainnya dalam  pembentukan  model data.  Penetapan  atribut  bagi  sebuah  entitas  umumnya memang  didasarkan  pada  fakta  yang  ada.  Istilah  atribut sebenarnya identik dengan pemakaian kolom data.
Contoh:
  •   Entitas pelanggan: kd_pelanggan, nm_pelanggan, alamat dan notelpon

ISTILAH-ISTILAH YG DIPERGUNAKAN DALAM SISTEM BASIS DATA

a. Enterprise yaitu suatu bentuk organisasi
Contoh :
Enterprise: Sekolah   Database Nilai
Enterprise: Rumah sakit  Database AdministrasiPasien
b. Entitas yaitu suatu obyek yang dapat dibedakan dengan objek lainnya
Contoh :
Database Nilai  entitas: mahasiswa, Matapelajaran
Database  AdministrasiPasien  entitas: pasien, dokter,
obat
c. Atribute/field yaitu setiap entitas mempunyai atribut atau suatu sebutan untu mewakili suatu entitas.
Contoh :
Entity siswa         field = Nim, nama_siswa, alamat, no_telpn dll
Entity nasabah     field=  Kd_nasabah,nama_nasabah,dll
d. Data value yaitu data aktual atau informasi yang disimpan pada tiap data elemen atau atribute.
Contoh :
Atribut nama_karyawan sutrisno, budiman, dll
e. Record/tuple yaitu kumpulan elemen-elemen yang saling berkaita menginformasikan tentang suatu entity secara lengkap.
Contoh : record mahasiswa nim, nm_mhs, alamat.
f. File yaitu kumpulan record-record sejenis yang mempunyai panjang elemen sama, atribute yang sama namun berbeda-beda data valuenya.
g. Kunci elemen data yaitu tanda pengenal yang secara unik mengindentifikasikan entitas dari suatu kumpulan entitas.

Contoh :













Baca Juga Artikel Terkait Lainnya

Thanks For Your Comment Here

histats